Semarang, 24/12 (BeritaJateng.net) – Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu bersama jajaran Forkopimda Kota Semarang melakukan pantauan ibadah Natal di empat Gereja di Kota Semarang, Sabtu (24/12).
Lokasi pertama yang ditinjau yakni GPIB Immanuel Semarang atau Gereja Blendhuk Kota Lama Semarang.
Mbak Ita sapaan akrabnya menyempatkan diri untuk menyapa pendeta dan para jemaat.
“Rute Pertama pantauan ibadah Natal. Yang pertama yakni Gereja Blenduk. Sudah dua kali Natal kami tidak bisa menghadiri karena kondisi pandemi,” ujar Mbak Ita.
Orang nomor satu di Kota Semarang ini berharap, umat Kristiani di Kota Semarang bisa menjalankan ibadah dengan lebih khusyuk dan nyaman karena telah diperbolehkan beribadah di Gereja dengan kapasitas jemaat 100 persen.
“Kami berharap Natal di tahun 2022 akan semakin membuat umat Kristiani bergembira, karena sesuai instruksi pak Presiden bahwa Natal tidak dibatasi jumlahnya sehingga bisa maksimal 100 persen kursi yang ada, ” ungkapnya.
Ia berharap, perayaan Natal kali ini bisa membawa damai, membawa berkah dan optimis menghadapi 2023 khususnya di Kota Semarang.
Tak hanya di Gereja Blenduk Kota Lama Semarang, pantauan ibadah Natal dilanjutkan ke Gereja Kathedral Santa Perawan Maria Ratu Rosario Suci, Gereja JKI Kerajaan Injil (Holy Stadium) dan Gereja Kristen Indonesia (GKI) Beringin Semarang. (Ak/El)