Semarang, 21/12 (BeritaJateng.net) – Suasana semarak jelang Natal 2022 kali ini menjadi momen yang sangat menyenangkan, apalagi ketika Anda melangkahkan kaki di Hotel Ciputra Semarang (HCS).
Dekorasi pohon natal yang menjulang tinggi sekitar 4 meter dan hiasan boneka Bernie, maskot kebanggaan dari Grup Swiss-belhotel International tersebut berdiri megah di area lobi hotel.
Tamu pun tidak ketinggalan untuk menyempatkan diri untuk mengabadikan sejenak gambar mereka berlatar belakang pohon natal tersebut.
Ternyata suguhan lain yang berbeda dari biasanya pun tersedia malam itu. Rabu (07/12) mulai pukul 18.00 WIB, di area Lobby Lounge lantai dasar lobi hotel, terdengar senandung merdu lagu-lagu bernuansa Natal.
Kidung pujian yang hadir selama kurang lebih 90 menit tersebut dibawakan oleh karyawan HCS yang tergabung dalam Hotel Ciputra Choir.
Walaupun hadir dari karakter musik yang berbeda, Hotel Ciputra Choir – paduan suara yang telah puluhan tahun berturut-turut muncul di lobi HCS jelang Hari Natal. Pada malam itu penampilan mereka semakin ayu dengan balutan gaun dari Kharisma Atelier Bridal.
Shela Tiara selaku Public Relations HCS mengungkapkan, ini merupakan salah satu isi acara dari Perayaan Penyalaan Lampu Pohon Natal atau yang biasa kita sebut Christmas Tree Lighting.
“Acara ini digelar untuk menandai bahwa nuansa dan suasana natal telah hadir di bulan ini. Salah satu hiburan kita tampilkan performance indah dari Hotel Ciputra Choir yang menyanyikan 6 lagu khas natal tepat di Lobby hotel. Puncak acara digaungkan oleh General Manager kami yang menuliskan harapan dan impiannya untuk 2023 dan digantungkan di pohon natal diikuti oleh jajaran management HCS lainnya,” katanya.
General Manager HCS, Erny Kusmastuti yang turut hadir menyaksikan dan mengikuti acara dari awal Christmas Tree Lighting ini dengan antisias.
“Namun kegiatan Christmas Tree Lighting dan Choir akan selalu diadakan setiap tahunnya. Agenda ini merupakan salah satu kegiatan yang banyak menyita antusias para pengunjung HCS sekaligus juga meramaikan hotel mengingat okupansi kami di akhir tahun yang hampir menembus angka 100%. Setiap tahun acara selalu kita kemas semenarik mungkin dan selalu berbeda. Pada tahun ini kita ingin menampilkan sebuah penampilan yang simple dan elegan,” Ungkapnya.
Sajian lagu O Holy Night, Malam Kudus, White Christmas, dan We Wish You a Merry Christmas berhasil menarik perhatian para pengunjung tamu yang menyaksikan Hotel Ciputra Choir pada malam itu. Suasana hangat dan suka cita natal terlihat jelas dari awal lagu itu mulai dinyanyikan hingga pungkas acara. (Ak/El)